Wakil Bupati Murung Raya Resmikan Penutupan Ajang Pemilihan Putra Putri Pariwisata 2025

Wakil Bupati Murung Raya Resmikan Penutupan Ajang Pemilihan Putra Putri Pariwisata 2025

Murung Raya – Wakil Bupati Murung Raya, Rahmanto Muhidin, secara resmi menutup acara puncak Bakah Bawe Pemilihan Putra Putri Pariwisata Kabupaten Murung Raya 2025, yang digelar pada Jumat, 11 April 2025 pukul 18.30 WIB.

Acara ini turut dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Murung Raya, Romiyadi, S.E., M.Si., beberapa anggota DPRD, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), para camat se-Kabupaten Murung Raya, serta tokoh-tokoh penting lainnya.

Dalam sambutannya, Rahmanto Muhidin menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta, panitia, dan masyarakat yang telah berperan aktif dalam menyukseskan kegiatan ini. Ia menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Murung Raya untuk terus meningkatkan kualitas penyelenggaraan ajang ini di tahun-tahun mendatang.

“Pada 2026 nanti, kegiatan ini direncanakan akan digelar di panggung terbuka yang lebih meriah, dengan dukungan anggaran yang lebih optimal,” ungkapnya. Ia juga menambahkan bahwa para finalis tahun ini akan mendapatkan pembinaan lanjutan agar mampu menjalankan peran sebagai inisiator, promotor, dan edukator dalam mengembangkan sektor pariwisata, seni, dan budaya daerah.

Selain itu, para pemenang tahun ini akan mewakili Kabupaten Murung Raya pada ajang serupa tingkat Provinsi Kalimantan Tengah yang dijadwalkan berlangsung pada Mei 2025.

Menutup sambutannya, Wakil Bupati turut menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat, mengingat acara ini masih dalam suasana perayaan Idulfitri.(Pengki)


Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال