Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya Disambut Meriah, Siap Wujudkan Kemajuan Daerah
Murung Raya – Suasana meriah mewarnai penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya yang digelar di halaman Kantor Bupati Murung Raya. Acara ini dihadiri oleh jajaran pejabat daerah, Aparatur Sipil Negara (ASN), serta masyarakat yang antusias menyambut pemimpin baru mereka. Prosesi penyambutan semakin semarak dengan iringan hadrah, tarian khas Dayak, serta pemotongan hompong, sebuah tradisi lokal yang melambangkan penghormatan dan doa keselamatan.
Sekretaris Daerah (Sekda) Murung Raya, Hermon, yang memimpin langsung acara penyambutan, menegaskan pentingnya kelancaran transisi kepemimpinan sebagai kunci keberlanjutan pembangunan daerah. Ia mengajak seluruh jajaran pemerintahan untuk tetap bekerja dengan semangat inovasi guna mendukung visi dan misi kepemimpinan yang baru.
“Kami mengucapkan selamat datang kepada Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya beserta keluarga di lingkungan pemerintahan ini. Semoga kepemimpinan yang baru membawa energi perubahan dan semakin memajukan daerah kita,” ujar Hermon dalam sambutannya.
Sementara itu, Bupati Murung Raya, Heriyus, menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dari jajaran ASN dan masyarakat. Ia menegaskan bahwa momen ini menandai awal dari perjalanan kepemimpinan lima tahun ke depan untuk membangun Murung Raya yang lebih maju dan sejahtera.
“Kami sangat mengapresiasi waktu dan energi yang telah dicurahkan untuk menyambut kami. Hari ini adalah langkah awal dari perjalanan panjang dalam mengemban amanah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Murung Raya. Kami berharap dukungan penuh dari semua pihak agar dapat menjalankan tugas ini dengan baik,” ujar Heriyus.
Lebih lanjut, Heriyus menegaskan komitmennya dalam merancang dan menerapkan kebijakan strategis yang berorientasi pada kemajuan daerah serta kesejahteraan masyarakat.
“Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa membimbing setiap langkah dan kebijakan yang kita ambil demi kemajuan Murung Raya serta kesejahteraan seluruh masyarakat,” pungkasnya.
Penyambutan ini menjadi simbol harapan baru bagi Murung Raya, dengan kepemimpinan yang diharapkan mampu membawa inovasi dan perubahan positif dalam berbagai sektor pembangunan.(Pengki)