Kapolres Mura Beri Kejutan Kepada Jajaran Koramil 1013/07 Murung.
Puruk cahu Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasioal Indonesia (TNI) Murung Raya, AKBP Irwansah, S.I.K., M.M., bersama jajarannya memberikan kejutan spesial kepada jajaran Koramil 1013/07 Murung. Kegiatan tersebut berlangsung di markas Koramil yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan Murung, Kabupaten Murung Raya, pada Sabtu (05/10/2024) sore.Dalam kunjungan tersebut, Kapolres didampingi Wakapolres Kompol Triyo Sugiyono, S.H., serta para perwira jajaran Polres Murung Raya, membawa tumpeng dan kue sebagai simbol ucapan selamat ulang tahun kepada TNI.
Kedatangan rombongan dari kepolisian ini disambut langsung oleh Komandan Kodim (Dandim) 1013 Muara Teweh, Letkol Inf. Agussalim Tuo, S.H., M.IP., bersama Pabung Kodim Mayor Inf. Heru Widodo dan anggota Koramil 1013/07 Murung.
AKBP Irwansah menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bentuk apresiasi dan penghormatan kepada TNI, sekaligus mempererat sinergi antara TNI dan Polri di wilayah Kabupaten Murung Raya.
Kami datang bersama seluruh personel untuk memberikan kejutan sekaligus menyampaikan ucapan selamat kepada TNI yang tengah merayakan ulang tahunnya yang ke-79. Ini adalah wujud kebersamaan dan sinergitas yang telah terjalin antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Kapolres berharap sinergi yang kuat antara TNI dan Polri akan terus berlanjut untuk kepentingan bangsa dan negara, khususnya dalam menjaga keamanan di wilayah Kabupaten Murung Raya. “Semoga di usia yang ke-79, TNI semakin jaya dan selalu solid bersama Polri dalam menjalankan tugas negara,” tutup AKBP Irwansah.
Acara berlangsung hangat dan penuh kebersamaan, ditutup dengan sesi foto bersama dan pemotongan tumpeng sebagai simbol syukur atas kebersamaan dua institusi penting tersebut.